e-Patrol adalah sebuah sistem yang terinspirasi dari sebuah tool yang dimiliki oleh petugas patrol atau Security yang berkeliling setiap jamnya untuk monitoring atau meninjau kondisi lingkungan di area tersebut. Hal yang melatarbelakangi pembuatan e-Patrol adalah karena pengaruh keamanan dalam sebuah lingkungan sangatlah berperan penting dalam keberlangsungan kehidupan manusia. Agar keamanan lingkungan tetap dalam kondisi aman, maka butuhlah sebuah sistem yang dapat mengontrol lingkungan tersebut, seperti halnya patrol di setiap titik untuk memastikan kondisi lingkungan tersebut aman.
Dalam buku ini dibahas lengkap mengenai langkah-langkah untuk development sistem e-Patrol, baik yang berbasis website maupun berbasis mobile.